Harga Saham MYOR Turun Saat Laba Melejit, Begini Risiko dan Peluangnya
Kok harga saham MYOR turun padahal laba bersihnya naik 64 persen? kami akan ulas prospek saham MYOR, apakah sudah oke untuk masuk atau malah wait and see dulu?
Mikirduit – Saham MYOR mencatatkan penurunan harga saham sekitar 13 persen dalam satu tahun terakhir. Padahal, kinerja laba bersih saham consumer goods ini lagi meroket sebesar 64 persen di sepanjang 2023. Kira-kira, apakah saham ini sudah murah dan masih punya prospek bagus ke depannya?
Sepanjang 2023, MYOR mencatatkan pertumbuhan pendapatan sebesar 2,66 persen menjadi Rp31,48 triliun. Meski pendapatan tumbuh moderat, tapi laba kotor MYOR naik 22,92 persen menjadi Rp8,4 triliun.
Hal itu disebabkan adanya penurunan beban pokok pendapatan yang didorong oleh penurunan harga bahan baku dan pembungkus sebesar 5,62 persen menjadi Rp18,25 triliun. Untuk itu, tingkat gross profit margin MYOR juga membaik jadi 26,7 persen dibandingkan dengan 22,3 persen pada periode tahun sebelumnya.
Sementara itu, laba bersih MYOR naik 64,44% menjadi Rp3,19 triliun. Hal itu disebabkan dari posisi biaya pokok pendapatan lebih rendah, serta beberapa faktor lainnya seperti:
- Penurunan beban penjualan sebesar 9,46 persen menjadi Rp3,35 triliun
- Kenaikan penghasilan lain-lain sebesar 119 persen menjadi Rp151 miliar
Dari segi segmen bisnis, perseroan mencatatkan pertumbuhan pendapatan signifikan di segmen minuman kemasan setelah tumbuh 8,37 persen menjadi Rp14,98 triliun sepanjang 2023. Sementara itu, makanan olahan hanya naik 1,84 persen menjadi Rp18,99 triliun.
Untuk margin keuntungan, secara angka terlihat lebih besar makanan olahan sebesar 14,83 persen, tapi secara pertumbuhan margin, segmen minuman cukup agresif. Margin keuntungan MYOR dari segmen minuman naik menjadi 11 persen dibandingkan dengan 6,49 persen.
Sementara itu, margin keuntungan sektor makanan malah turun jadi 14,83 persen dibandingkan dengan 17,22 persen pada periode sebelumnya.
Dari sisi tingkat utang, MYOR mencatatkan posisi utang yang lebih rendah 19,5 persen menjadi Rp3,44 triliun dibandingkan dengan Rp4,27 triliun pada periode sebelumnya. Tingkat debt to equity ratio MYOR pun menjadi lebih sebesar 0,26 kali dibandingkan dengan 0,27 kali pada periode sebelumnya.
Ditambah, posisi freecashflow MYOR juga cukup tebal senilai Rp2,73 triliun. Ini adalah posisi free cashflow tertebal MYOR sejak 2008.
Dengan kinerja 2023, kami pun proyeksikan MYOR bakal bagikan dividen 40 persen dari laba bersih menjadi Rp57,2 per saham. Jika dihitung dengan harga saham pada 7 Maret 2024, berarti tingkat dividen yield-nya sekitar 2,44 persen.
Kalau begitu, apakah saham MYOR ini menarik?
Prospek Saham MYOR 2024
Jika melihat proyeksi konsensus analis, kinerja pendapatan MYOR diprediksi tumbuh lebih agresif di 2024 setelah kenaikan sebesar 9,71 persen menjadi Rp34,54 triliun, sedangkan pada 2025 pendapatan MYOR bisa naik sebesar 8,39 persen menjadi Rp37,44 triliun.
Meski, pendapatan masih tren naik cukup kencang, tapi MYOR diprediksi mencatatkan penurunan laba bersih sebesar 4,04 persen menjadi Rp3,06 triliun pada 2024. Lalu, laba bersih kembali bangkit sebesar 13,12 persen menjadi Rp3,46 triliun di 2025.
Apa yang membuat laba MYOR tertekan?
Ingat, salah satu faktor terbesar yang mendorong pertumbuhan laba bersih MYOR di 2023 adalah adanya penurunan bahan baku, terutama dari segi CPO dan gandum. Sepanjang 2023, harga CPO dan gandum sudah turun masing-masing sebesar 14 persen dan 20,71 persen.
Namun, sepanjang 2024 hingga 8 Maret 2024, harga CPO mencatatkan kenaikan sebesar 15,87 persen. Bak menghapus seluruh penurunan di sepanjang 2023. Sementara itu, untuk harga gandum masih mencatatkan penurunan sebesar 14 persen di sepanjang 2024.
Kondisi itu, bisa membuat adanya kenaikan beban pokok pendapatan MYOR lagi sehingga menggerus margin keuntungan perseroan yang sejauh ini naik karena ditopang perbaikan harga bahan baku.
Di luar itu, ada salah satu risiko yang belum dimasukkan ke dalam proyeksi kinerja MYOR di 2024 dan 2025, yakni pengenaan terhadap cukai minuman berpemanis.
Namun, penerapan kebijakan cukai minuman berpemanis ini masih mengkaji efeknya terhadap perekonomian negara. Pasalnya, jika dinaikkan ada potensi menekan daya beli. Apalagi, tingkat suku bunga lagi tinggi-tingginya.
Kami proyeksikan jika rencana penerapan cukai minuman berpemanis diberlakukan kemungkinan di 2025 saat suku bunga mulai turun. Lalu, pengenaannya tidak berbarengan dengan cukai plastik yang bisa menekan daya beli masyarakt cukup besar.
Untuk itu, detail risiko kebijakan cukai minuman berpemanis untuk MYOR belum ada gambaran pastinya karena detail kebijakannya pun belum ada. Salah satu produk minuman manis kemasan milik MYOR hanya Kopiko 78 derajat celcius. Artinya, efek dari cukai minuman manis ke MYOR cukup rendah. Beda kasus, jika yang dikenakan cukai plastik, hal itu bisa berdampak lebih signifikan.
Kesimpulan
Secara historis 10 tahun, saham MYOR sudah berada di level yang cukup murah dengan price to earning ratio (PE) di angka 16,38 kali. Posisi ini sudah mendekati PE standard deviasi -2 dalam 10 tahun terakhir di 14,33 kali.
Meski, jika secara sektoral, saham MYOR masih kalah murah dibandingkan dengan ICBP yang memiliki PE di 15,07 kali.
Namun, dengan perkiraan laba bersih per saham MYOR di 2025 senilai Rp156,6 per saham. Secara konservatif, memperkirakan harga wajar MYOR ada di PE standard deviasi -1 10 tahunnya di 23,24 kali, berarti harga wajar MYOR ada di Rp3.639 per saham. Artinya, posisi harga MYOR saat ini sudah diskon 55 persen.
Kira-kira, dengan diskon ini, apakah kamu mulai tertarik masuk saham MYOR untuk jangka panjang? soalnya kami ekspektasi kalau pun naik, paling mulai di 2025 sih.
Bagi Kamu yang Mau Tau Saham Dividen Oke dari Periode 2024 hingga Lanjut Dapat List Saham Dividen Growth hingga 2025, Yuk Join Mikirdividen Sekarang
Kalau kamu beli #Mikirdividen edisi bundling ini, kamu bisa mendapatkan:
- Update review laporan keuangan hingga full year 2023-2024 dalam bentuk rilis Mikirdividen edisi per kuartalan (HINGGA Maret 2025)
- Perencanaan investasi untuk masuk ke saham dividen
- Grup Whatsapp support untuk tanya jawab materi Mikirdividen
- Siap mendapatkan dividen sebelum diumumkan (kami sudah buatkan estimasinya)
- Publikasi eksklusif bulanan untuk update saham mikirdividen dan kondisi market
Tertarik? langsung saja beli Zinebook #Mikirdividen dengan klik di sini
Jangan lupa follow kami di Googlenews dan kamu bisa baca di sini