KARW, Saham Lima Bagger yang Digembok BEI
Saham KARW sudah naik 5 bagger karena ada pergantian pengendali, sayangnya posisi ekuitas negatif saat masih jadi emiten tekstil dan lonjakan harga karena ada aksi korproasi membuat saham ini digembok dan terancam masuk papan notasi khusus. Gimana prospeknya?
Mikirduit – Saham KARW sudah naik lebih dari 500 persen sejak pertengahan Januari 2024. Namun, tiba-tiba saham ini berujung disuspensi dan kena notasi khusus dari BEI. Kalau begitu bagaimana prospek saham KARW ke depannya?
KARW adalah emiten hasil backdoor listing ICTSI Far East Pte. Ltd., anak usaha International Container Terminal Services Inc. asal Filipina. ICTSI Far East Pte. Ltd akuisisi 80 persen saham PT Karwell Indonesia Knitting & Garment Industry Tbk. pada 2012. Setelah itu, bisnis KARW dari tekstil diubah menjadi jasa bongkar muat pelabuhan hingga saat ini.
Setelah backdoor listing sukses, perseroan mengakuisisi seluruh saham PT Perusahaan Bongkar Muat Olah Jasa Andal, salah satu dari 16 perusahaan bongkar muat yang ditunjuk oleh Pelindo II untuk beroperasi di Tanjung Priok, Jakarta.
Perkembangannya, ICTSI Far East Pte. Ltd. memutuskan untuk melepas sekitar 80,19 persen saham KARW kepada PT Saranakelola Investa, salah satu bagian dari Meratus Line perusahaan logistik maritim asal Indonesia, dengan harga Rp66 per saham pada 1 Februari 2024. Total nilai transaksi sekitar Rp31 miliar.
Dari transaksi perubahan pengendali inilah saham KARW mulai meroket. Namun, permasalahannya, saham ini memiliki notasi khusus, yakni E dan X.
KARW kena notasi khusus E karena laporan keuangan terakhir menunjukkan ekuitas negatif. Sampai kuartal III/2023, KARW memang mencatatkan defisiensi modal 32,31 juta dolar AS atau sekitar Rp501 miliar.
Dengan kondisi ekuitas negatif, KARW pun juga masuk efek bersifat ekuitas dalam pemantauan khusus. Dalam catatan BEI, ada dua faktor KARW masuk efek dalam pemantauan khusus, yakni karena ekuitas negatif dan terkena suspensi akibat aktivitas perdagangan yang dianggap tidak wajar.
Kalau begitu bagaimana nasib KARW ke depannya?
Prospek Saham KARW
Sejak di-backdoor listing oleh ICTSI Far East pada 2012, tren bottom line KARW memang tidak stabil. Perseroan mencatatkan posisi rugi bersih pada 2013 senilai Rp58 miliar, 2014 senilai Rp37 miliar, 2015 senilai Rp402 miliar, 2019 senilai Rp8 miliar, dan 2021 senilai Rp8 miliar.
Meski begitu, hingga kuartal III/2023, tren bottom line KARW terus bertumbuh. Pada periode itu, perseroan mencatatkan pertumbuhan laba bersih sebesar 32,82 persen menjadi Rp18,86 miliar (hasil konversi dengan kurs acuan di laporan keuangan).
Kenaikan laba bersih yang agresif itu dorongan dari kenaikan pendapatan sebesar 1,65 persen menjadi Rp83,91 miliar, serta efisiensi biaya yang membuat net profit marginnya naik menjadi 22,47 persen dibandingkan dengan 17,2 persen.
Kenaikan laba bersih KARW pun riil menghasilkan uang tunai ke perseroan karena mencatatkan kas operasi bisnis yang positif senilai Rp44,13 miliar.
Manajemen KARW pun menjelaskan prospek ke depannya setelah diakuisisi oleh Meratus Line, pihak pengendali yang baru akan mengarahkan bisnis perseroan untuk menarik lebih banyak perusahaan pelayaran untuk bergabung dengan PT Perusahaan Bongkar Muat Olah Jasa Andal, anak usaha KARW.
Ekspektasinya, perseroan bisa mendorong pertumbuhan bisnis dan memperbaiki posisi defisiensi modal saat ini.
Kesimpulan
Dengan adanya kebijakan full call auction untuk setiap emtien yang masuk ke papan notasi khusus, strategi investasi atau trading multibagger di saham yang kinerjanya buruk, tapi potensi ada turnaround atau perubahan pengendali menjadi cukup sulit dan berisiko.
Dalam kasus KARW, sebenarnya kalau dilihat di 2022-2023, kinerjanya mulai oke. Namun, masalahnya sejak sebelum backdoor listing hingga saat ini, ekuitasnya memang negatif. Akhirnya, KARW menjadi salah satu saham yang masuk notasi khusus.
Selain itu, fluktuasi harga saham karena sentimen pergantian pengendali malah dijadikan bahan oleh BEI untuk menyematkan notasi X dalam kasus suspensi karena aktivitas perdagangan. Akhirnya, banyak juga yang masuk ke saham KARW niat dapat cuan, tapi malah nggak bisa keluar karena kena suspensi.
Kamu termasuk yang nggak bisa keluar dari saham KARW?
Musim Bagi Dividen Nih, Mau Tau Saham Dividen yang Oke dan Bisa Diskusi serta Tau Strategi Investasi yang Tepat?
Yuk join Mikirdividen, masih ada promo Berkah Ramadan hingga Rp200.000. Berikut ini benefit yang akan kamu dapatkan:
- Update review laporan keuangan hingga full year 2023-2024 dalam bentuk rilis Mikirdividen edisi per kuartalan (HINGGA Maret 2025)
- Perencanaan investasi untuk masuk ke saham dividen
- Grup Whatsapp support untuk tanya jawab materi Mikirdividen
- Siap mendapatkan dividen sebelum diumumkan (kami sudah buatkan estimasinya)
- Publikasi eksklusif bulanan untuk update saham mikirdividen dan kondisi market
Tertarik? langsung saja beli Zinebook #Mikirdividen dengan klik di sini
Jangan lupa follow kami di Googlenews dan kamu bisa baca di sini